Mintalah Ridha Allah, Karena Ia Hadiah Yang Lebih Utama Dari Pada Jannah
Diriwayatkan dari Abu Sa’id al-Khudri, bahwa Nabi –shallallaahu ‘alaihi wa sallam- pernah bersabda: “Sesungguhnya Alloh ta’ala berfirman kepada para penghuni jannah, ‘Wahai penghuni jannah!’ Mereka menjawab, ‘Kami penuhi panggilanmu wahai Alloh, dengan kebahagian yang berlipat ganda dari-Mu dan segala kebaikan adalah pada kedua tangan-Mu.’ Alloh ta’ala berfirman:
‘Apakah kalian telah puas?’ Mereka menjawab, ‘Rabbi, bagaimana kami tidak puas, sedangkan Engkau telah memberikan kepada kami sesuatu yang belum pernah Engkau berikan kepada seorangpun dari makhluk-Mu.’ Maka Alloh ta’ala berfirman: ‘Tidakkah kalian suka Aku berikan yang lebih utama dari itu?’ Mereka berkata, ‘Ya Rabb kami, apakah sesuatu yang lebih utama dari itu?’ Alloh ta’ala berfirman: ‘Ku berikan kepada kalian ridho-Ku, lalu aku tidak murka kepada kalian setelah itu selama-lamanya.” (HR. al-Bukhori dan Muslim)
Bahkan Nabi Saw. mengajarkan kita berdo’a agar mendahulukan untuk meminta ridho Allah dari pada Jannahnya.
أللّهم إنّي أسألكرضاك و الجنّة
“Ya Allah, sesungguhnya aku meminta kepada-Mu ridho-Mu dan jannah.”
Sesungguhnya Allah yang Mahasuci itu lebih mahal dari pada segala sesuatu. Dia yang Mahatinggi lebih Agung daripada segala sesuatu. Demikian juga Ridha-Nya lebih mahal dari pada segala tujuan.
“Dan keridhaan Allah adalah lebih besar .” (QS. At-Taubah : 72)
No comments: