Belajar Maqam Kurdi - Cinta dan Keramahan | Belajar Nada Al-Qur'an Lewat Nasyid Mishary Alafasy Chapter #5



“Tidaklah Allah mendengarkan sesuatu sebagaimana Dia mendengarkan Nabi-Nya membaguskan bacaan Alquran dan mengeraskan suaranya.” (HR Bukhari 7544, Muslim 792).

Riwayat lain menyebutkan, “Bukan golongan kami, orang yang tidak taghanni dalam membaca Alquran.” (HR Bukhari 350).

Maqam yang ke-5 yang bisa kita pelajari di sesi Maqamat Class ini adalah maqam Kurdi

Maqam ini memiliki tagga nada khas sedih dan cenderung mengayun-ngayun nada dengan lembut, tetapi lebih easy dibanding Nahawand. Maqam ini adalah maqam yang paling dikenal oleh anak-anak muda hari ini karena banyak digunakan oleh para Qari dalam negeri maupun luar.

Contoh Qori' yang sering melantunkannya seperti Thoha Al Junaiyd, Ra’d Al Kurdi, Salman Utaiby, Abu Bakar Satiry, Amir Muhalhal, Ahmad Al-Nufais, Syekh Abdurrahman Al-Ausy dan the one and only Syaikh Mishary Alafasy.

Azan beliau sendiri dengan maqam ini sangat booming karena begitu khas dan meresap di hati

Adzan Mishary Alafasy Maqam Kurdi





Nasyid Mishary Alafasy Maqam Kurdi


Dari semua album beliau, maqam kurdi adalah maqam terbanyak yang beliau gunakan untuk irama nasyid, hampir 50 persen. Dibawah ini ada beberapa nasyid bermaqam kurdi pilihan yang bisa dipakai untuk memperkaya wawasan dan perbendaharaan cengkok yang kita punya. Cara agar terbiasa dengan maqam ini cukup dengan mendengar berulang-ulang kemudian ditirukan. Nasyid tersebut antara lain:




Beritahu kami melalui kolom komentar. Kamu bisa komentar dengan Facebook, akun google, Disqus, atau sebagai anonim. Syukran. [/MuslimGen]

No comments:

Powered by Blogger.