Belajar Maqam Nawa Athar - Kekuatan & Ketegasan | Belajar Nada Al-Qur'an Lewat Nasyid Mishary Alafasy Chapter #9


“Tidaklah Allah mendengarkan sesuatu sebagaimana Dia mendengarkan Nabi-Nya membaguskan bacaan Alquran dan mengeraskan suaranya.” (HR Bukhari 7544, Muslim 792). Riwayat lain menyebutkan, “Bukan golongan kami, orang yang tidak taghanni dalam membaca Alquran.” (HR Bukhari 350).

Maqam yang ke-9 yang bisa kita pelajari di sesi Maqamat Class ini adalah maqam Nawa Athar.

Maqam nawa athar adalah maqam populer di nagham nikriz (inyaallah kita bahas kapan-kapan), tapi sangat sedikit dari kita yang mengenali, bahkan saya sendiri belum pernah mendengar qari indoenesia yang memakai maqam ini. Di beberapa kasus, maqam ini sering tercampur dengan Nahawand. Memang terdengar mirip, cuma coba dengar bedanya:

Contoh Azan Maqam Nawa Athar

 

Nasyid Mishary Alafasy Maqam Nawa Athar

Dari semua nasyid beliau, setahu saya cuma dua nasyid yang menggunakan maqam ini. Cara agar terbiasa dengan maqam ini cukup dengan mendengar berulang-ulang kemudian ditirukan. Antara lain:



Beritahu pendapatmu kami melalui kolom komentar. Kamu bisa komentar dengan Facebook, akun google, Disqus, atau sebagai anonim. Syukran. [/MuslimGen]

No comments:

Powered by Blogger.