Ini Dia Cara Download Windows 10 Secara Gratis Tahun 2020 (Windows 7 Sudah Dimatikan oleh Microsoft)

Support untuk Windows 7 sudah berakhir pada Januari lalu. Itu artinya, Microsoft ingin semua penggunanya upgrade ke Windows 10 supaya perangkat yang dipakai berjalan dengan aman dan lancar. 

Jika kamu memiliki PC atau laptop lama yang masih menjalankan Windows 7, kamu bisa membeli sistem operasi Windows 10 Home di situs web Microsoft dengan harga Rp. 2.213.000. Tetapi kamu tidak perlu merogoh kocek lagi, karena tawaran upgrade gratis dari Microsoft yang secara teknis berakhir pada 2016 masih berfungsi untuk banyak orang sampai sekarang. Mumpung lagi ngabisin banyak waktu di rumah karena pandemi coronavirus, sepertinya ini saat yang tepat untukmu mencobanya sendiri.

Pengguna Windows 7 yang tidak meningkatkan ke versi baru, tidak akan mendapatkan pembaruan atau perbaikan keamanan Microsoft, atau dukungan teknis untuk masalah apa pun. Ini tentu saja membuat komputer kamu mendapatkan risiko virus dan malware yang lebih besar. Meskipun pengguna Windows 10 telah mengalami sejumlah bug selama bertahun-tahun, update tetap menjadi pilihan terbaik untuk menjaga keamanan komputer kamu.

Berikut cara mendapatkan Windows 10 secara gratis, jika saat ini kamu menjalankan salinan Windows 7, Windows 8 atau Windows 8.1 Home atau Pro yang berlisensi dan sudah diaktivasi:

1. Buka laman download Windows 10.

2. Di bawah Create Windows 10 installation media, klik Download tool now dan Jalankan.

3. Pilih Upgrade this PC now, kalau ini adalah satu-satunya PC yang kamu upgrade (Kalau kamu upgrade di device yang berbeda, pilih Create installation media for another PC, dan simpan file instalasi.)

4. Ikuti petunjuknya.

5. Ketika pemutakhiran selesai, buka Settings Update & Security > Activation, dan kamu akan melihat lisensi digital untuk Windows 10.

Perlu dicatat: kalau kamu memiliki lisensi Windows 7 atau 8 Home, kamu hanya bisa mengupgrade ke Windows 10 Home, sementara Windows 7 atau 8 Pro hanya bisa diupgrade ke Windows 10 Pro (upgrade tidak tersedia untuk Windows Enterprise. Beberapa pengguna bisa mengalami blok juga, tergantung pada device kamu). Upgrade ini menggunakan alat media creation tidak dimaksudkan untuk konsumen umum, tetapi tetap berfungsi untuk banyak orang.

Untuk mendapatkan pengalaman Windows 10 terbaik dan memanfaatkan fitur-fitur seperti masuk tanpa kata sandi melalui Windows Hello, kamu perlu punya PC Windows 10 baru (atau yang dirilis setelah Juli 2015) dengan semua upgrade perangkat keras. Jika kamu seorang mahasiswa atau staf pengajar universitas, kamu juga bisa mendownload Windows 10 secara gratis.

Selamat mencoba!


Beritahu kami pendapatmu melalui kolom komentar. Kamu bisa komentar dengan Facebook, akun google, Disqus, atau sebagai anonim. Syukran. [Cnet/MuslimGen][left-sidebar]

No comments:

Powered by Blogger.